Your basket is currently empty!
Pernah kebayang belum sob sebelumnya, kenapa beberapa akhir tahun ini biochar yang mirip 11/12 sama arang lagi naik pamor untuk diteliti seantero pusat riset dunia? Baik peneliti Eropa maupun amerika berlomba ingin mengungkap sebenarnya apa dampak dari aplikasi biochar pada tanah. Penasaran? Kuy simak ulasanya lebih lanjut!
Aplikasi bahan pembenah tanah (amelioran) berbahan baku limbah pertanian yang sulit terdekomposisi merupakan salah satu alternatif yang dapat digunakan untuk meiningkatkan kualitas sifat fisik tanah. Salah satu contoh amelioran yang memenuhi syarat ini adalah biochar dengan metode pembuatan secara pyrolisis, proses pemanasan biomasa minim oksigen. Metode ini digadang-gadang mampu meniyimpan karbon lebih dari 50% dari masanya.
Kualitas biochar secara sifat kimia (pH, CEC, C, N, P, K) dan fisik ditentukan oleh berbagai aspek seperti:
1. jenis bahan baku (kayu lunak, kayu keras, sekam padi)
2. metode karbonisasi (tipe alat pembakaran, temperatur)
3. bentuk biochar (padat, serbuk, karbon aktif)
Dengan adanya kobinasi dari ketiga bagian tersebut dapat menghasilkan biochar dengan sifat yang berbeda pula, menarik bukan.
⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀
Gimana sob, sudah kenal tanah lebih dekat sekarang?
Leave a Reply